Seleksi Paskibraka Konsel 2025 Dimulai, Wabup Tekankan Profesionalisme dan Integritas

KONAWE SELATAN, ElindoNews.id Pemerintah Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) secara resmi memulai tahapan seleksi calon anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) tahun 2025.

Kegiatan ini dilaksanakan oleh Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Konsel dan diikuti oleh ratusan siswa-siswi terbaik dari berbagai SMA dan SMK se-Konawe Selatan.

Pembukaan seleksi yang berlangsung pada Selasa (15/4/2025) ini dilakukan langsung oleh Wakil Bupati Konawe Selatan, Wahyu Ade Pratama Imran, dan turut dihadiri oleh Pelaksana Tugas Kepala Kesbangpol Amran Aras, perwakilan Forkopimda, sejumlah Kepala OPD, serta para kepala sekolah.

Dalam sambutannya, Wakil Bupati menyampaikan apresiasi atas semangat dan antusiasme para peserta seleksi.

BACA JUGA:  Semarak HUT Konawe Selatan ke-21 Akan Dimeriahkan dengan Beragam Lomba dan Hiburan

Ia menegaskan bahwa menjadi anggota Paskibraka merupakan sebuah kehormatan besar yang menuntut kedisiplinan, kemampuan fisik, serta jiwa nasionalisme yang tinggi.

“Kurang lebih 200 siswa-siswi akan diseleksi dan hanya 75 orang yang akan terpilih. Saya harap para peserta mengikuti proses ini dengan sungguh-sungguh dan menjadikannya sebagai ajang untuk mengukir prestasi,” ujar Wahyu.

Ia juga menegaskan pentingnya profesionalisme dalam proses seleksi.

“Saya akan terlibat langsung dalam pengawasan. Jangan ada titipan atau praktik tidak sehat. Semua harus profesional demi memberikan kesempatan yang adil bagi generasi muda,” tegasnya.

BACA JUGA:  Pemdes Andoolo Tetapkan APBDes 2024, Berikut Program Prioritasnya

Sementara itu, Plt Kepala Kesbangpol, Amran Aras, menjelaskan bahwa seleksi akan dilakukan secara bertahap dan mencakup berbagai aspek penilaian, mulai dari tes fisik, pengetahuan umum, wawasan kebangsaan, hingga keterampilan baris-berbaris.

“Kami berkomitmen menjalankan seleksi ini secara objektif dan transparan untuk menjaring bibit unggul yang tidak hanya memiliki kemampuan fisik, tapi juga integritas dan nasionalisme yang tinggi,” ujarnya.

Adapun seleksi administrasi dan tes kompetensi umum dilaksanakan di Auditorium lantai III Kantor Bupati dan Kantor Kominfo Konsel. Sedangkan tes fisik dan kesehatan digelar di Stadion Lababa Andoolo.

Redaksi Elindonews