Kendari, ElindoNews.id — Pengurus Ikatan Alumni (IKA) Universitas Muslim Indonesia (UMI) Sulawesi Tenggara (Sultra) periode 2024—2029 resmi dikukuhkan, Sabtu (27/7/2024).
Bupati Konawe Utara (Konut), Ruksamin didaulat memimpin IKA UMI Sultra. Dalam sambutannya, Calon Gubernur Sultra itu menyampaikan rasa terima kasih atas amanah yang telah berikan kepadanya.
“Saya akan menyiapkan lahan agar di Sulawesi Tenggara didirikan kampus keempat Universitas Muslim Indonesia,” ujar Ruksamin.
Menurutnya, alumni UMI memiliki potensi besar dalam menggerakkan perekonomian daerah. Bupati Konut dua periode itu berpesan, agar seluruh pengurus IKA UMI Sultra yang baru saja dilantik dapat melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya.
Dibesarkan dan dididik oleh kampus UMI, Ruksamin menegaskan akan mengabdikan diri serta membawa nama UMI lebih baik lagi.
“Sulawesi Tenggara jangan pernah ragu mengamanahkan kepada alumni UMI untuk ambil peran dalam membangun daerah. Pengukuhan semoga dapat memperkuat ikatan antar alumni dan memberikan kontribusi nyata bagi pembangunan di Bumi Anoa,” tutupnya.