Pemkab Konsel Gelar Upacara Hari Pahlawan, Surunuddin: Teladani Nilai Kepahlawanan untuk Masa Depan Bangsa

Konawe Selatan, ElindoNews.id – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Konawe Selatan menggelar upacara peringatan Hari Pahlawan Nasional 2024 dengan penuh khidmat di pelataran Kantor Bupati Konsel, Minggu (10/11).

Bertindak sebagai inspektur upacara, Bupati Konawe Selatan H. Surunuddin Dangga, bersama jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), seluruh kepala OPD, camat, dan ratusan ASN.

Upacara ini berlangsung khidmat, terutama saat Kepala Dinas Sosial membacakan pesan-pesan para pahlawan nasional dengan penuh rasa haru. Tema peringatan tahun ini adalah “Teladani Pahlawanmu, Cintai Negerimu.”

Dalam amanatnya, Bupati Surunuddin menyampaikan pesan dari Menteri Sosial Saifullah Yusuf, yang menekankan pentingnya meneladani semangat kepahlawanan dalam setiap pikiran dan tindakan.

“Teladani Pahlawanmu berarti segala pemikiran dan tindakan kita harus terinspirasi oleh semangat para pahlawan. Cintai Negerimu berarti memberikan kontribusi nyata untuk kemajuan bangsa,” ujar Surunuddin.

BACA JUGA:  Tingkatkan Produksi Ikan di Tinanggea, Bupati Surunuddin Serahkan Dua Unit Ekskavator, Perahu dan Alat Tangkap

Bupati dua periode ini juga menggarisbawahi pentingnya memperkuat kesetiakawanan sosial dalam menghadapi situasi global yang tidak menentu.

“Dalam kondisi yang semakin kompleks, kita perlu memperkuat persatuan dan solidaritas sosial, serta menjaga nilai persaudaraan di tengah masyarakat,” jelasnya.

Surunuddin menegaskan bahwa perjuangan di masa kini berbeda dari masa lalu. Jika dahulu kepahlawanan diartikan sebagai perjuangan fisik melawan kolonialisme, kini fokusnya adalah memberantas kemiskinan dan kebodohan, yang menjadi akar masalah sosial di Indonesia.

“Semangat kepahlawanan harus menjelma menjadi semangat membangun dan menciptakan kemakmuran bagi masyarakat. Kemajuan bangsa tidak hanya diukur dari pertumbuhan ekonomi, tetapi juga dari kemampuan mengatasi permasalahan sosial,” tambahnya.

BACA JUGA:  KPU Konawe Selatan Gelar Sosialisasi Pilkada Berbasis Warganet di Kecamatan Landono

Lebih lanjut, Surunuddin menegaskan bahwa konsep kepahlawanan tidak hanya milik masa lalu.

“Tantangan di depan kita adalah memastikan NKRI tetap menjadi rumah bersama yang bermartabat di kancah global. Setiap warga negara berkesempatan menjadi pahlawan di bidangnya masing-masing,” katanya.

Mengakhiri sambutannya, Surunuddin mengajak seluruh ASN dan masyarakat untuk meneladani nilai-nilai kepahlawanan dan menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari.

“Mari kita mulai dari hal-hal kecil di sekitar kita, demi kemaslahatan bersama. Semoga kita dapat mewariskan nilai-nilai luhur ini kepada generasi mendatang,” tutup Surunuddin.

Upacara ditutup dengan penghormatan terakhir kepada para pahlawan dan doa bersama, sebagai bentuk penghargaan atas jasa-jasa mereka dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia.

Redaksi Elindonews